Arsip Berita
WAKIL KETUA PENGADILAN AGAMA MARISA MENGHADIRI LOUNCHING FESTIVAL PESONA POHON CINTA KABUPATEN POHUWATO
Marisa, 28 Juni 2024. Wakil Ketua Pengadilan Agama Marisa, Bapak Musaddat Humaidy, S.H.I.,M.H. menghadiri lounching Festival Pesona Pohon Cinta yang berlokasi di anjungan wisata Pohon Cinta Kabupaten Pohuwato.
Pada kesempatan tersebut Bupati Pohuwato Syaiful A. Mbuinga,S.H. membuka dan meresmikan acara Festival Pesona Pohon Cinta, acara yang merupakan rangkain dari Kharisma Event Nusantara (KEN) 2024 yang diselenggarakan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI ini akan diselenggarakan sejak 03 – 07 Juli 2024.
Berkenaan dengan acara tersebut Wakil Ketua Pengadilan Agama Marisa menyampaikan kepada Tim Humas PA Marisa “acara ini merupakan rangkain dalam rangka Kharisma Event Nusantara (KEN) Festival Pohon Cinta, kegiatan pagi ini dimulai dari jalan sehat yang start dari GOR dan finish di Anjungan Pohon Cinta. Sepertia biasanya Pimpinan dan Keluarga Besar Pengadilan Agama Marisa siap mendukung pelaksanaan Festival ini ” ungkap Beliau.
Lounching Festival Pesona Pohon Cinta ini turut dihadiri juga oleh unsur Forkopimda Kabupaten, Perwakilan Instansi Vertikal lainnya dan seluruh Pegawai OPD di lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Pohuwato. (w)